Jenderal TNI Moeldoko mengingatkan bahwa kemunculan faham
Islam radikalisme dalam bentuk gerakan Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS)
menjadi ancaman bagi keutuhan NKRI. Ia menegaskan, “Setiap penduduk Indonesia
harus menyadari dua fakta untuk menghindari pengaruh ISIS, pertama bahwa
ideologi ISIS itu tidak mencerminkan ajaran Islam.Membunuh sesama Muslim dan
manusia lainya sangat dilarang dalam Islam. Kedua bahwa ISIS menolak demokrasi”
Demikian tegas Moeldoko sebagaimana di lansir Khabar Shout east Asia.
Tak dapat dipungkiri, kehadiran gerakan ISIS di tanah air
memang patut mendapat perhatian khusus.Apalagi, eksistensi kelompo kelompok
Muslim radikal di Indonesia seperti mendapat angin segar ketika muncul Negara
Islam Irak dan Suriah. Konsep Khilafah Islamiyah yang ditawarkan oleh kelompok
ini seakan akan menyihir kelompok kelompok Muslim radikal untuk bergerak.
Menyadari posisii Indonesia sangat rawan sebagai objek
perekrutan anggota ISIS, terutama dari kalangan generasi muda, Moeldoko
memandang perlunya pendekatan Agama dan Budaya yang lebih santun. Dengan
pendekatan pendekatan Agama yang lebih santun dan budaya yang toleran, Moeldoko
yakin pertumbuhan gerakan ISIS di tanah air dapat diredam.
Dalam kesempatan lain, Agus Mutaqin seorang ulama Muslim di
Jakarta, menegaskan bahwa masyarakat
Indonesia termasuk kategori religius .Pendekatan Agama dan budaya sangat
relevan untuk meredam gejolah ISIS di tanah air.
“Indonesia dianggap sebagai negara yang sangat
religius.Agama tidak dapat terpisahkan dari semua aspek kehidupan kita. Dengan
memberikan pendekatan Agama di lembaga lembaga pendidikan seperti pesantren,
sekolah , dan juga masyarakat, itu akan membantu masyarakat untuk memahami
betapa kejam dan tidak manusiawi nya tindakan ISIS.
Dikutip dari
PT .Syarikat Cahaya
Media
Jl.KHA Dahlan no 43
Yogyakarta
Telp 0274.376955
Apa itu ISIS, Sesatkah ISIS itu dan Bagaimana Sejarah ISIS – Berita ISIS dan seputar informasi ISIS terkini masih saja menjadi pembicaraan hangat. Pertanyaan siapakah dibalik ISIS dan Apakah itu ISIS menjadi pertanyaan yang paling lazim dilontarkan, berikut ini ini mengenai pertanyaan apakah itu ISIS dan berita terkini menginai ISIS.
Negara Islam Irak dan Syam (ISIS ) atau Negara Islam adalah sebuah organisasi militan jihad yang bergerak di Irak dan Suriah. Organisasi ISIS mendapat dukungan dari berbagai kelompok pejuang Sunni, termasuk diantara kelompok pejuang Sunni yang mendukung ISIS adalah:
ISIS sangat terkenal dengan interpretasi atau aliran yang keras dalam Islam. Mereka ISIS tidak segan-segan menggunakan bom bunuh diri, dan merampok bank seperti yang diberitakan oleh media massa. Tokoh utama pejuang ISIS adalah seorang yang bernama Abu Bakar al-Baghdadi. Abu Bakar al-Baghdadi adalah pemimpin utama dari kelompok ini yang melakukan perlawanan di Iraq dan Suriah. ISIS mendeklarasikan dirinya untuk bergabung dengan kelompok pejuang Front Al Nusra, kelompok Front Al Nusra salah satu kelompok pejuang yang berafiliasi dengan Al-Qaidah di Suriah. Pada awalnya ISIS memiliki kedekatan dengan Organisasi Al-Qaeda. Namun karena misi dari ISIS dan Al-Qaeda berlawanan, Al-Qaidah kemudian menyatakan tidak mengakui kelompok ISIS sebagai bagian darinya lagi.
Dibawah Kepemimpinan Abu Bakar al-Baghdadi, ISIS banyak kekerasan yang terjadi, pertempuran antara Sunni Syiah bahkan sesame Sunni yang tidak sepaham dengan ISIS banyak terjadi baik di Iraq dan Suriah. Abu Bakar al-Baghdadi selaku Pemimpin kelompok ISIS ini juga memerintahkan agar umat Islam untuk tunduk kepadanya.
Ideologi dan kepercayaan ISIS
ISIS adalah kelompok pejuang yang beraliran ekstremis yang mengikuti ideologi garis keras dalam menjalankan prinsip-prinsip jihad. ISIS adalah kelompok yang sangat ekstrim anti-Barat.ISIS beranggapan bahwa mereka yang tidak setuju dengan ideologinya sebagai kafir dan murtad. ISIS (sekarang IS) memiliki tujuan untuk mendirikan negara Islam di Irak, Suriah dan bagian lain dari Syam. Beberapa dari komentator Sunni, salah satunya adalah Zaid Hamid, misalnya, serta Salafi dan mufti jihad seperti Adnan al-Aroor dan juga Abu Basir al-Tartusi, yang menuduh bahwa ISIS serta kelompok teroris yang terkait tidak mempresentasikan aliran Sunni sama sekali, melainkan menyatakan mereka adalah kelompok yang masuk kepada Khawarij yang tergolong kepada kelompok bid’ah yang melayani agenda kekaisaran anti-Islam.
Pandangan ISIS terhadap konflik Israel-Palestina menganggap pejuang Sunni Palestina yaitu kelompok pejuang Hamas sebagai organisasi murtad yang tidak mempuyai kewenangan yang sah untuk memimpin jihad, mereka anggap melawan Hamas sebagai langkah pertama sebelum menuju konfrontasi dengan Israel.
Sejarah Beridirinya Negara Islam Iraq dan Syam (ISIS)
ISIS pada awalnya merupakan organisasi yang merupakan bagian dari Al-Qaidah. Abu Bakar al-Baghdadi sebagai pemimpin ISIS sempat mendeklarasikan kelompok ISIS bergabung dengan Front Al Nusra, ISIS yang menyatakan diri sebagai satu-satunya afiliasi Al-Qaidah di Suriah. Namun teknik dari ISIS/ISIL dalam menjalankan misinya dianggap bertolak belakang dengan Al-Qaidah lantaran telah melenceng dari misi perjuangan nasional dengan menciptakan perang sektarian di Irak dan Suriah, ISIS dinyatakan sudah tidak lagi sejalan dengan Al-Qaidah. Oleh karena itu kelompok pejuang Front Al-Nusra melakukan perlawanan terhadap ISIS/ISIL untuk merebut kembali kendali atas wilayah Abu Kamal yang terletak di wilayah timur Suriah yang berbatasan dengan Irak. Hal ini mendapat perlawanan balik dari ISIS yang membalas serangan tersebut. ISIS yang terkenal ekstrim tersebut tidak ragu-ragu untuk melakukan penyiksaan bahkan pembunuhan terhadap para penentangnya, ISIS telah mampu menguasai sebagian besar wilayah Irak. Abu Bakar Al-Baghdadi yang memimpin ISIS telah mendeklarasikan Negara Islam di sepanjang Irak dan Suriah dan juga menyatakan dirinya Al-Baghdadi menjadi khalifah yaitu pemimpin bagi umat muslim di seluruh dunia.
ISIS merupakan kelompok militant yang dianggap lebih berbahaya dari kolompok Al-Qaidah karena memiliki ribuan pasukan yang siap perang, Kelompok ISIS siap mendeklarasikan perang bagi mereka yang dianggap bertolak belakang atau menentang berdirinya negara Islam. ISIS telah berubah menjadi kekuatan politik baru yang sewaktu-waktu dapat melancarkan serangan yang jauh lebih ekstrim daripada Al-Qaidah. ISIS pada awalnya adalah Kelompok revolusi yang mempunyai misi mulia untuk menjatuhkan rezim otoriter ini berubah menjadi tragedi.
Pada (4/7/2014), adalah Persatuan Ulama Muslim Se-Dunia (IUMS), yang dipimpin oleh Syaikh Yusuf Qaradhawi, mengeluarkan pernyataan bahwa pendeklarisian khilafah oleh ISIS untuk wilayah di Irak dan Suriah tidak sah secara syariah Islam.
kata kunci : kekejaman isis, tujuan isis, video isis, sejarah isis, pengertian isis, kepanjangan isis, isis suriah, isis wikipedia, kekejaman isis, perkembangan isis di timur tengah, perkembangan isis terakhir, perkembangan isis di poso, berita isis, perkembangan isi, berita isis terbaru hari ini, berita isis terbaru 2015, berita isis terbaru di suriah, berita isis timur tengah, berita isis youtube, berita terkini, berita isis terbaru hari ini 2015, berita isis terbaru youtube, berita isis terkini hari ini, berita timur tengah terkini, berita suriah terkini, video isis, arrahmah, berita terkini, berita isis terkini 2015, mujahidin isis terkini, kabar isis, kabar isis 2015, kabar isis di suriah, kabar isis dunia, kabar isis maret 2015, kabar isis juni 2015, kabar isis hari ini, kabar isis terkini, kabar isis hari ini 2015, isis vs as, isis vs yahudi, isis vs kopassus, isis vs syiah, isis vs taliban, isis vs arab saudi, isis vs kurdi, isis vs al qaeda, isis vs palestina, isis buatan amerika, isis buatan amerika kaskus, bukti isis buatan amerika, benarkah isis buatan amerika, isis buatan yahudi, senjata isis, senjata tercanggih, senjata andalan isis, senjata tni, senjata sniper, senjata isis 2015, senjata isis terbaru, senjata isis terkini, senjata isis tercanggih.
Bagikan
Redam radikalisme dengan agama dan budaya
4/
5
Oleh
Unknown